Blogger Pemuja Makanan
Rasa Bintang Lima, Harga Kaki Lima
Karena Rasa Tak Pernah Bohong
Home » » Resep Asli Ayam Taliwang Khas Lombok

Resep Asli Ayam Taliwang Khas Lombok


Sahabat-sahibit blogger se-dunia di manapun kalian beraktifitas, kali ini Blogger Pemuja Makanan mencoba sajikan resep asli ayam taliwang khas Lombok. Semoga saja resep ini bisa mengobati rasa penasaran kalian yang belum sempat ke Lombok….ayooo silahkan dipraktekkan yaaa


Resep Asli Ayam Taliwang Khas Lombok

Bahan Utama:
  • 1 ekor ayam kampung, dibelah dadanya tapi jangan sampai putus, tekan agar melebar
  • 1 sendok teh garam
  • 200 ml air
  • 1 3/4 sendok teh air perasan jeruk limau
  • 2 sendok makan minyak goreng


Bahan Bumbu Untuk Dihaluskan:
  • 5 buah cabai merah
  • 4 buah cabai rawit
  • 5 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 2 buah tomat
  • 1 sendok teh terasi
  • 5 centimeter keratan kencur
  • 1 sendok makan garam
  • 2 sendok teh gula merah
  • 7 sendok makan minyak goreng untuk menumis


Cara Membuat Masakan Ayam Taliwang:
  • Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
  • Tambahkan perasan air jeruk limau.
  • Angkat bumbu yang telah ditumis
  • Lumuri ayam dengan jeruk nipis dan garam lalu diamkan selama 10 menit
  • Oleskan permukaan ayam dengan minyak goreng.
  • Bakar ayam sampai kecokelatan, jangan sampai matang, apalagi hangus
  • Tusuk-tusuk ayam lalu oleskan dengan bumbu yang tekah ditumis
  • Bakar Ayam sampai matang.
  • Siap disajikan dengan menyiram perasan air jeruk limau dan bumbu yang masih tersisa.
Sahabat-sahibit blogger se-dunia, selamat mencoba untuk mempraktekkannya yaa, kalau kalian ingin membaca kisah seru dibalik perburuan kuliner ayam taliwang, silahkan klik saja tanpa ragu di sini Ayam Taliwang Rumah Makan Kania Lombok

Tabe, salama' ki'
Keep Smile, Keep happy Blogging Always, Mari ki' di'
Salam Kuliner :-)


SHARE

About Hariyanto Wijoyo

0 komentar :

Posting Komentar

Tiada kesan tanpa jejak komentar sahabat-sahibit yang menakjubkan :-D